Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

DEBAT TERBUKA ANTAR PASANGAN CALON BUPATI DAN WAKIL BUPATI NIAS SELATAN TAHUN 2024

Sabtu, 26 Oktober 2024 | Sabtu, Oktober 26, 2024 WIB Last Updated 2024-10-26T04:24:29Z

Nias Selatan•||tampahan.com~Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Nias Selatan gelar Debat Terbuka Pertama antar pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Nias Selatan Tahun 2024 , bertempat di Gedung Balai Persekutuan BKPN Teluk Dalam (Jumat, 25/10/2024).

Kegiatan Debat Terbuka ini dikendalikan oleh para panelis, yaitu: Dr. Fotarisman Zalukhu, SKM, M.Si, MPH (dosen FISIP USU) sekaligus bertugas sebagai moderator, Dr. 

Tonny P. Situmorang, MA (Kaprodi Magister Ilmu Politik USU), Dr. Janpatar Simamora, SH, MH (Dekan Fakultas Hukum UHN Medan) dan Dr. Dimpos Manalu, S.Sos, M.Si (Associate Consultant Circle Indonesia dan dosen UHN Medan).


Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Nias Selatan Tahun 2024 yaitu : Sokhiatulo Laia/Yusuf Nakhe, ST, MM (nomor urut 1), Firman Giawa, SH, MH./Robert Maduwu Z. Dakhi, SE (nomor urut 2), Idealisman Dachi/Pdt. Dr. Foluaha Bidaya (nomor urut 3) dan Fajarius Laia, ST/Sifaoita Buulolo, ST (nomor urut 4) memaparkan program sesuai visi dan misinya, turut dihadiri oleh Forkopimda, Komisioner KPU, Komisioner Bawaslu, Kepala OPD Lingkup Pemkab Nias Selatan , pendukung paslon, LSM dan Pers.


Debat calon bupati dan calon wakil bupati Nias Selatan sangat berjalan dengan baik dan masyarakat bisa mengambil kesimpulan dalam pilihannya. 


Ketua komisioner Bawaslu Nias Selatan menyampaikan dalam kata sambutannya agar jangan di ikut campurkan ASN dan Polri dalam Kampanye setiap paslon, dan jangan da paslon yang mencoba menyogok masyarakat dengan membeli suara masyarakat dalam bentuk uang suara masyarakat itu adalah hati nurani bulan untuk di beli oleh siapapun. 


(Marinus N Wau)

×
Berita Terbaru Update